Kamis, 21-11-2024
  • Madrasah Hebat Bermartabat

Pembukaan Sarasehan MTsN 9 Blitar Oleh kepala KANKEMENAG Kab. Blitar

Diterbitkan : - Kategori : Kesiswaan / Pendidikan

mtsn9blitar.sch.id Blitar – Selasa, (09/07/24) MTsN 9 Blitar Menggelar Sarasehan bersama kepala Kankemenag kab. Blitar, komite serta dewan guru MTsN 9 Blitar. Sarasehan tahun ini mengambil tema “Merajut Kebersamaan Untuk Meningkatkan Mutu Madrasah” kegitan ini berlangsung mulai pukul 07.30 WIB yang bertempat di runga kelas MTsN 9 Blitar.

Sarasehan adalah Wadah kegiatan berdiskusi/bertukar pikiran antara dosen dengan mahasiswa yang bertujuan untuk berdiskusi membahas permasalahan-permasalahan yang terjadi dalam proses pembelajaran dan kemudian  mencari solusi dari kendala-kendala yang terjadi dalam proses pembelajaran yang kiranya telah menghambat jalannya kegiatan belajar mengajar. Dari kegiatan sarasehan tersebut diperoleh hasil kualitatif berupa solusi-solusi dan kesepakatan yang telah disepakasi oleh kedua belah pihak.

Sarasehan warga madrasah yang dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Kabupaten Blitar. Adapun tamu undangan yang turut hadir di antaranya kepala Kankemenag Kab. Blitar Drs H Baharudin, M.Pd, Komite MTsN 9 Blitar H Hamdi, S.PdI, dan seluruh dewan guru MTsN 9 Blitar.

Kepala Madrasah Mashudi, M.Pd menyampaikan terima kasih kepada Kankemenag Kab Blitar yang sudah berkenan hadir ke MTsN 9 Blitar.

Sementara itu Ketua Komite MTsN 9 Blitar, H Hamdi, S.PdI menyampaikan bahwa saat ini madrasah-madrasah sudah mulai menggeliat dan dipercaya masyarakat. “Madrasah saat ini di desa sidorejo mulai menggeliat dan dipercaya masyarakat. Mari bersama-sama mendukung MTsN 9 Blitar supaya menjadi lebih baik dan unggul,” pinta Hamdi.

Sedangkan Kankemenag Kab. Blitar, Drs. H. Baharudin, M.Pd. menyampaikan beberapa hal penting. “Pertama, Kami ucapkan terimakasih kepada MTsN 9 Blitar yang sudah membantu pemerintah melaksanakan layanan pendidikan. Harapan kami, mari bersama-sama bersinergi dengan pemerintah dalam melaksanakan layanan Pendidikan,” ungkap Baharudin.

“Kedua, Setiap layanan Pendidikan pasti mengalami kendala, hambatan, dan lain-lain. Oleh karena itu Kepala Madrasah harus mendapat dukungan penuh dan kerjasama dari semua stakeholder yang ada demi terlaksananya layanan Pendidikan yang baik,” imbuhnya.

Selanjutnya yang ketiga menurut Baharudin, perlu adanya koordinasi antar komponen, juga komitmen bersama untuk membangun dan memajukan madrasah. Selain itu juga untuk memberikan layanan semaksimal mungkin. “Harapan kami, setelah selesai acara ini, seluruh stakeholder berkumpul untuk bersinergi guna mewujudkan sebuah layanan madrasah yang menjadi lebih baik. Harapannya lagi, tahun depan sudah ada perubahan,” lanjutnya.

Keempat, Kakemenag mengungkapkan bahwa metode pembelajaran madrasah sudah bagus dan banyak diadopsi oleh lembaga-lembaga pendidikan lain. Dan saat sekarang ini, masyarakat merasa galau dengan perkembangan teknologi yang semakin pesat. Oleh karena itu madrasah harus bisa menjawab kegalauan masyarakat tersebut dengan memberikan sebuah pendidikan yang unggul dan Islami. “Metode pembelajaran madrasah sudah sangat bagus sehingga banyak diadopsi oleh lembaga pendidikan lain, di antaranya Sekolah Islam Terpadu. Dan saat ini masyarakat sudah merasa galau dengan perkembangan teknologi yang semakin pesat, sehingga diharapkan seluruh stakeholder segera mempersiapkan diri bersama-sama untuk menghadapi hal itu dengan cara membuat program pengembangan madrasah dengan melibatkan semua komponen. Dan satu hal yang penting lagi adalah jangan lupakan ciri khas madrasah yaitu pendidikan Islam,” pungkas baharudin.

0 Komentar

Beri Komentar

Balasan