Minggu, 13-10-2024
  • Madrasah Hebat Bermartabat

Bagi Takjil On The Road MTsN 9 Blitar pada Bulan Ramadan Tahun Ini Semoga Menginspirasi Siswa-Siswi Untuk Berbagi Antar Sesama

Diterbitkan : - Kategori : Kesiswaan / Pendidikan

mtsn9blitar.sch.id Blitar – Berbagi takjil di bulan Ramadan merupakan kegiatan yang sangat berharga untuk melipat gandakan amal kebaikan serta membahagiakan orang yang hendak berbuka puasa. Bersama dengan seluruh guru,karyawan serta siswa-siswi MTsN 9 Blitar, Kepala MTsN 9 Blitar, Mashudi, M.Pd. didampingi Waka, Istiqomah melaksanakan bagi takjil on the road sebanyak 1000 bagi pengguna yang melintasi sekitar perempatan jalan selatan Madrasah, Kecamatan Ponggok Blitar, Senin (1/4/2024) sore. 

Mashudi selaku kepala MTsN 9 Blitar menuturkan kegiatan berbagi takjil on the road MTsN 9 Blitar sebagai wujud kepedulian sosial sekaligus mengajak siswa-siswi untuk terus bersedekah dan berbagi dengan sesama serta untuk menumbuhkan rasa berbagi dan tenggang rasa antar sesama manusia. Tak hanya itu, kegiatan ini mengajarkan siswa-siswi untuk belajar berinteraksi sosial kepada masyarakat khususnya di lingkungan madrasah.

Kegiatan bagi takjil on the road MTsN 9 Blitar senin, (01/04) ini di bagikan oleh para OSIS serta didampingi oleh guru MTsN 9 Blitar. Osis juga membantu mengkondisikan persiapan bagi takjil. Kegiatan ini didampingi langsung oleh guru, Waka Kesiswaan, dan Waka Humas MTsN 9 Blitar. Kepala MTsN 9 Blitar, Mashudi, M.Pd. menyambut antusias kegiatan ini dengan ikut serta mendampingi anak-anak dan membagikan takjil secara langsung kepada masyarakat.

Masyarakat tampak bahagia dan antusias dengan adanya kegiatan ini. Terbukti, beberapa anak di lingkungan MTsN 9 Blitar sudah berjajar menunggu acara bagi takjil dimulai walaupun cuaca tidak mendukung, karena hujan deras. Siswa-siswi juga menyambut bahagia acara ini karena dapat berbagi dan membagikan langsung takjil kepada masyarakat. Selain di tepi jalan, siswa-siswi juga turut membagikan takjil ke rumah-rumah warga. Acara diakhiri dengan berbuka bersama di madrasah.

0 Komentar

Beri Komentar

Balasan