Senin, 16-09-2024
  • Madrasah Hebat Bermartabat

RAPAT DINAS PEMBAHASAN KEGIATAN MENJELANG AKHIR SEMERTER

Diterbitkan : - Kategori : Kesiswaan / Pendidikan

mtsn9blitar.sch.id Blitar – Ujian Akhir Semester (UAS) adalah kegiatan akademis yang wajib dilakukan oleh setiap siswa/i sekolah menengah pertama dalam menyelesaikan studinya, sekaligus bentuk evaluasi akhir mata pelajaran yang menekankan pada aspek kognitif untuk menentukan kelulusan siswa/i pada tiap mata pelajaran. UAS dilaksanakan di akhir semester setelah semua proses belajar mengajar selesai.

Sore ini Selasa,14 November 2023 MTsN 9 Blitar menggelar Rapat Dinas Akhir Semester. Pada rapat sore ini membahas tentang tanggal dimulainya Ujian Akhir Semester (UAS) dan kegiatan apa saja yang dilakukan sebelum dan sesudah UAS, diantara kegiatan MILAD MTsN 9 Blitar ke 20 tahun.

Selain itu adapun pembahasan lainnya adalah mengenai MTsN 9 Blitar Menuju Madrasah Adiwiyata. Pembahasan tersebut mengenai pengecekan berkas pengajuan Madrasah Adiwiyata tingkat Kabupaten.

0 Komentar

Beri Komentar

Balasan