Kamis, 21-11-2024
  • Madrasah Hebat Bermartabat

Penempuhan TKU Ramu & Raket Dengan TKK Mula & Madya | MTsN 9 Blitar 2024

Diterbitkan : - Kategori : Kesiswaan / Pendidikan

mtsn9blitar.sch.id Blitar – Minggu (29/09/24) Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 9 Blitar menggelar penempuhan TKU Ramu & Raket dengan TKK Mula & Madya. Penggalang Ramu adalah tingkatan syarat-syarat kecakapan umum pertama sebelum penggalang rakit dan penggalang terap dalam satuan pramuka penggalang.

Penggalang termasuk salah satu tingkatan dalam pramuka. Anggota pramuka penggalang biasanya berusia 11 hingga 15 tahun. Tingkatan ini bisa diraih setelah menjadi anggota pramuka siaga. Pramuka atau Praja Muda Karana menjadi wadah pembinaan bagi anggotanya. Pembinaan ini merupakan bentuk pendidikan nonformal yang diselenggarakan di luar aktivitas serta lingkungan sekolah, seperti alam bebas. gerakan pramuka adalah wadah pembinaan serta pengembangan anggota pramuka siaga, penggalang, penegak, pandega, pelatih, pembina, dan lain sebagainya.

“Tanda Kecakapan Umum Ramu adalah sebuah amanah yang harus kalian jaga,” tegas Edik Lukmanto, S.Pd saat memberikan Arahan kepada 30 Anggota Ramu Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 9 Blitar. Dalam kegiatan ini di ikuti oleh 30 peserta didik kelas 8 sebagai anggota dan 15 peserta didik kelas 9 sebagai Panitia serta dibantu para Alumni.

Ditegaskannya setiap anggota pramuka yang diberi atau dititipi amanah maka dia harus menjaga amanah yang diberikan dengan sebaik baiknya dan menunaikan amanah tersebut  secara maksimal dan penuh tanggung jawab karena setiap amanah akan dimintai pertanggung jawabannya dihadapan manusia tapi juga dihadapan Allah SWT kelak di akhirat.

“Sudah menjadi kewajiban seorang penggalang Ramu harus mampu menjaga amanah yang terkadung dalam TKU yang disanda di Bahu Kiri tersebut, arti Ramu sendiri dalam bahasa sederhana adalah mengumpulkan sesuatu yang bermanfaat artinya luas bisa bagi kehidupan maupun orang lain,” kata Edik.

Lebih lanjut dikatakannya orang yang senantiasa menjaga amanah maka orang akan selalu memberikan kepercayaan kepadanya selain juga dia akan mendapatkan pahala dari Allah SWT,

Namun bagi orang yang menyia-nyiakan amanah maka selain dia mendapat dosa ia juga tergolong orang yang berkhianat karena menyia-nyiakan amanah yang diberikan.

“Karena itu jagalah setiap amanah yang diberikan agar kita terhindar dari sifat khianat dan mendapat dosa karena perbuatan khianat, khususnya amanah kewajiban kita sebagai hamba Allah SWT, apalagi saat pelantikan kalian sudah mengucapkan Try Satya dihadapan para panitia, pembina dan saksi sehingga harus betul – betul mmpu bersikap dan bersifat lebih baik lagi,” katanya.

“Ramu adalah contoh, sebuah jalan menuju ke arah Rakit dan Pengambilan tanda kecakapan khusus, artinya kita bisa menjadi pramuka yang mampu mengumpulkan sesuatu yang baik bagi diri kita dan orang lain,” katanya.

Bentuk kegiatanipun penjelajahan bersepeda, dimana posnya berada di kawasan

  • sungai wisata 2008
  • Batu Cinta sumber lumbu
  • wisata banyu bening
    Peserta meniko anggota kelas 8, sedangkan panitia dr kelas 9 & Alumni,
    Kegiatanipun 1 hari, milai jam 06.00 sampai perkiraan 15.00 🙏🙏🙏
    Peserta berjumlah 30 anak pak, sdgkan panitia skitar 15 an,
    Nanti juga kami sediakan truk untuk membawa sepeda & peserta, jaga” jika ada peserta yg tidak sanggup sampai Finish🙏🙏
    Inti dr kegiatan puniko “Melatih Solidaritas, Istirhat boleh tapi jangan menyerah”

0 Komentar

Beri Komentar

Balasan